Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold3 5G, Keunggulan dan Kelemahan
Nampaknya Samsung menjadi brand pertama yang memperkenalkan ponsel lipat nan elegan. Setelah berhasil meluncurkan Galaxy Z Fold2, Samsung mulai merambah pada ponsel lipat dengan performa yang lebih baik. Hal tersebut membuat banyak para pengamat gadget bersemangat mereview smartphone tersebut. Berikut spesifikasi Galaxy Z Fold3 5G yang bisa disimak:
Mengenal Samsung Galaxy Z Fold3 5G
Ponsel lipat ini resmi diluncurkan pada Agustus 2021 lalu, yang mana membawa sejumlah kelebihan dibandingkan seri sebelumnya. Samsung Galaxy Z Fold3 5G hadir dengan RAM 12 GB serta pilihan ROM 256 GB dan 512 GB. Perangkat ini memiliki baterai Li-Po dengan kapasitas 4.400 mAh yang menunjang kebutuhan pemakaian sehari-hari.
Selain mengunggulkan sisi lipat dari ponsel, seri ini juga memiliki pilihan warna yang estetik. Terdapat 3 warna yang bisa dipesan yaitu Phantom Silver, Phantom Green, dan Phantom Black. Berkat sisi lipat yang dimilikinya, pengguna akan mudah dalam mengerjakan workcation atau pun melakukan video conference untuk keperluan pekerjaan.
Hadirnya Galaxy Z Fold3 5G membawa pengalaman yang nyaman dalam melakukan video conference dengan praktis. Sehingga waktu yang berlalu akan mampu digunakan dengan lebih efektif. Selain fitur tersebut, pembaca bisa mengetahui kelebihan dan kelemahan dari seri ini lebih jelas melalui pembahasan berikutnya.
Keunggulan Smartphone
Bila pembaca mengikuti perkembangan Samsung, tentunya memahami bahwa Galaxy Z Fold2 mempunyai berbagai keunggulan. Bila meninjau hal tersebut, sudah pasti keluaran selanjutnya akan lebih baik lagi. Sehingga kehadiran Samsung Galaxy Z Fold3 5G banyak dinantikan. Berikut beberapa keunggulan yang akan dirasakan bagi pengguna ponsel lipat ini:
1. Menggunakan Chipset yang Powerful
Kemampuan Snapdragon 888 memang tidak diragukan lagi, itulah mengapa HP Samsung seri ini memiliki performa yang powerful. Para pecinta gaming tidak akan khawatir lagi HP lemot atau mengalami lag ketika sedang memainkan permainan online. Berkat chipset Snapdragon 888 memungkinkan ponsel lipat mampu dioptimalkan untuk melakukan aktivitas berat.
2. Layar Super AMOLED
Bukan hanya ukuran layarnya yang memenuhi seluruh permukaan ponsel, namun Galaxy Fold3 5G telah dirancang dengan layar super AMOLED. Di samping itu, ponsel lipat ini memiliki refresh rate yang tinggi sebesar 120 Hz dengan tingkat kecerahan 1.200 nit. Ini memungkinkan pengguna bisa menggulirkan layar dengan lebih halus tanpa terjadi patah-patah.
3. Under Display Selfie
Pengguna bisa merasakan pengalaman menonton video tanpa terhalang lensa kamera sama sekali. Sebab, Samsung Galaxy Z Fold3 5G memiliki fitur Under Display Selfie yang mampu menyembunyikan lensa kamera. Sehingga, tidak terlihat penampakan nodul yang mengganggu tampilan layar smartphone. Ini termasuk inovasi yang jarang ditemukan pada HP flagship.
Pengguna hanya akan melihat bayang-bayang kecil menyerupai grid pada bagian penempatan lensa kamera. Namun, hal tersebut sama sekali tidak akan mengurangi kenyamanan ketika menyaksikan tayangan video. Berkat inovasi tersebut, saat ini mulai bermunculan smartphone dari brand lain yang menawarkan fitur Under Display Selfie.
4. Mendukung WiFi 6E yang Kencang
Dari segi konektivitas, Galaxy Z Fold3 5G lebih unggul dari seri sebelumnya yang menggunakan WiFi 6. Pengguna dapat merasakan kecepatan dalam berinternet menggunakan WiFi 6E yang bisa dikoneksikan dengan band 6 GHz. Hal ini memastikan bahwa pengguna memperoleh jaringan yang maksimal saat berada di rumah.
5. Bahan yang Lebih Kokoh
Karena ponsel bekerja dengan cara dilipat dan dibuka, maka Samsung membekalinya dengan bahan yang lebih kokoh. Salah satunya penggunaan PET screen protector yang tahan bila terjadi goresan. Selain itu, seri ini memiliki sertifikasi IPX8 yang membuatnya tahan air bahkan saat smartphone tenggelam selama hampir setengah jam di kedalaman 1,5 meter.
6. Mendukung S Pen
Bila pengguna memiliki pekerjaan yang mengharuskan menggambar menggunakan stylus, maka ponsel lipat ini sangat direkomendasikan. HP Samsung Galaxy Z Fold3 5G mendukung penggunaan S Pen yang seringkali digunakan pada Galaxy Note atau Tab Series. Dengan pemakaian S Pen, pengguna lebih mudah dalam melakukan drag and drop serta mengambil screenshot.
Kelemahan Samsung Galaxy Z Fold3 5G
Meski membawa sejumlah keunggulan, tentu saja terdapat kritikan mengenai kelemahan dari ponsel lipat ini. Sebagaimana smartphone seri lainnya, ada beberapa aspek yang kurang optimal bagi sebagian orang. Tetapi, ada pula yang tidak terlalu mempermasalahkan perihal kekurangan tersebut. Berikut sebagian kecil dari kelemahan Galaxy Z Fold3 5G untuk diketahui:
1. Terlalu Berat Untuk Digenggam
Bagi pecinta smartphone dengan body slim dan mudah dimasukkan saku, mungkin ketebalan dari Samsung Galaxy Fold3 5G akan sedikit mengganggu. Namun hal ini masih bisa dimaklumi, mengingat ponsel tersebut menghadirkan dua layar yang cukup lebar. Layar utama memiliki ukuran 7,6 inch serta adanya layar ekstra 6,2 inci.
Bila melihat hal tersebut, sudah bisa dipastikan bila Samsung mempunyai berat yang lebih besar dibandingkan smartphone umumnya. Sehingga, beberapa orang mungkin kurang nyaman saat menggenggam ponsel maupun memasukkan ke dalam saku celana. Meski terlihat sepele, masalah berat bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum pembaca memutuskan membeli ponsel lipat.
2. Charger dan S Pen Terpisah
Saat membeli smartphone baru, customer tentunya berharap memperoleh perangkat yang lengkap. Namun, dengan harga yang sudah ditetapkan tersebut pengguna justru tidak memperoleh charger dan S Pen di dalam box. Padahal kedua perangkat ini sangat dibutuhkan, terutama untuk memberi kenyamanan saat mengoperasikan ponsel lipat.
Ada beberapa alasan mengapa charger dan S Pen tidak dimasukkan dalam box pembelian. Diantaranya untuk mengurangi production cost dan menambah kuantitas produk yang bisa dikirimkan. Sehingga bila customer ingin mendapatkan perangkat yang lengkap, seperti charger, S Pen, dan casing maka diharuskan untuk membelinya secara terpisah.
3. Harga yang Termasuk Tinggi
Sebagaimana teknologi yang semakin maju dan lebih banyak keunggulan pada sebuah ponsel, produsen tentunya menetapkan harga bersaing. Untuk ROM 256 GB, ponsel lipat dari Samsung ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 25 juta. Sedangkan untuk ROM 512 GB, pengguna bisa mendapatkan Galaxy Z Fold3 5G dengan harga Rp27 juta.
Dibandingkan dengan Galaxy Z Fold2 yang dirilis dengan harga sekitar Rp29,3 juta, maka Galaxy Z Fold3 5G memang lebih rendah. Meski demikian, untuk HP setara flagship maka harga tersebut dinilai terlalu tinggi pada kelasnya. Namun bila pengguna melihat dari berbagai keuntungannya, maka harga bukanlah masalah bagi customer.
Demikian review tentang Samsung Galaxy Z Fold3 5G sebagai ponsel lipat yang menghadirkan sejumlah keunggulan. Pemesanan untuk smartphone canggih ini bisa dilakukan melalui situs resmi Samsung, baik melalui kredit maupun kontan.