Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mau Beli Samsung Galaxy A52s 5G? Ketahui Dulu Spesifikasinya


Samsung Galaxy A52s 5G merupakan ponsel terbaru dari Samsung yang baru diluncurkan pada September 2021. Ketika mendengar kabar ini, para konsumen pastinya mempertanyakan perbedaannya dengan A52 yang baru saja dirilis pada bulan Maret. Secara spek, Galaxy A52s tentunya memiliki spek yang lebih unggul. Namun untuk lebih detailnya, berikut adalah detail spesifikasinya:

1. Layar Super AMOLED FHD

Samsung A52Gs 5G hadir dengan panel Super AMOLED dengan ukuran 6,5 inci yang mampu memanjakan para pecinta film dengan layar yang jernih dan bersih. Selain itu, ponsel keluaran terbaru dari Samsung ini memiliki tingkat kecerahan hingga 899 nit pada mode HBM. Dengan gambar yang terang serta jernih, para pengguna ponsel ini bisa bermain game atau menonton film dengan enak meskipun di bawah matahari yang terik sekaligus.

2. 4 Kamera Dengan Spek Tinggi

Dari segi kamera, tidak ada perbedaan jumlah maupun kualitas antara A52Gs dan A52G. Kedua ponsel sama-sama memiliki 4 kamera pada bagian belakang, dengan tujuan dan fungsi yang berbeda-beda. Untuk kamera utamanya, Galaxy A52s memiliki Quad Kamera dengan resolusi 64 MP serta fitur wide angle. Untuk melengkapinya, kamera ini juga dilengkapi dengan fitur OIS yang membuat hasil foto dan video tetap aman meskipun pengguna menangkapnya ketika berjalan.

Selain kamera utama, ada juga 3 lensa pendamping yang juga tidak kalah bagus dengan lensa utamanya. Lensa pendamping yang pertama adalah lensa 12 MP dengan fitur ultrawide. Dengan lens aini, pengguna bisa menangkap sebuah objek dengan view hingga 123 derajat. Selanjutnya, ada dua lensa lainnya yang berukuran 5MP untuk fungsi makro serta ukuran 5Mp untuk fungsi kedalaman.

Untuk kamera bagian depan, terdapat sebuah lensa dengan resolusi yang berukuran 32 MP. Dengan resolusi yang tinggi, maka pengguna bisa mendapatkan foto selfie yang jernih dan cantik sekaligus!

3. Desain Body yang Menarik

Pada umumnya, ponsel Samsung dibuat dengan desain yang simpel dan warna yang glossy untuk membuatnya terlihat elegan. Namun untuk Galaxy A52Gs 5G, desainnya dibuat berbeda, dengan warna yang cerah ala anak muda. Jika biasanya hanya tersedia dalam warna-warna yang elegan, kali ini Samsung menghadirkan warna-warna seperti awesome white, mint hingga violet.

Meskipun dibuat dengan warna yang cerah, konsumen tidak perlu khawatir bahwa desainnya akan terlihat norak atau berlebihan. Warna yang ditawarkan masih menggunakan tone yang kalem sehingga membuatnya tetap cantik dan tidak berlebihan.

Untuk ukurannya, Galaxy A52Gs 5G tergolong standard, tidak terlalu ringan maupun berat. Ketebalannya mencapai 8.4 mm dengan berat 189 gram. Dengan ukuran tersebut, ponsel ini masih tergolong tipis sehingga mudah dimasukkan ke dalam saku celana.

4. Sertifikasi IP 67

Salah satu daya tarik dari Samsung Galaxy A52s 5G adalah sertifikasi IP67 yang biasanya hanya dimiliki oleh smartphone kelas atas. Meskipun belum IP68, namun dengan IP67, ponsel ini menjadi tahan air hingga kedalaman 1.5 meter. Jadi, ketika kondisi hujan atau terjatuh ke dalam air secara tidak sengaja, para pengguna tidak perlu khawatir karena ponsel masih dalam keadaan aman.

5. Dual Stereo Speaker

Selain memiliki layar yang bersih dan jernih, Samsung Galaxy A52s 5G juga hadir dengan dual stereo speaker yang seimbang. Yang dimaksud dalam seimbang disini adalah kedua speaker tersebut mampu mengeluarkan suara yang lantang dan jernih. Kualitas suara pun tidak akan berubah jika pengguna mencolokkan earphone ke dalam ponsel. Dengan tambahan spek ini, maka kegiatan menonton film dari HP akan menjadi lebih menyenangkan.

6. Kapasitas Baterai 4.500 mAh

Kapasitas baterai dari Samsung Galaxy A52s 5G tidak bisa dibilang istimewa. Bahkan, jika dibandingkan dengan para pesaingnya, kapasitasnya masih kalah karena hanya 4.500 mAh. Meskipun begitu, Samsung mengakui bahwa ponsel ini mampu bertahan hingga seharian penuh jika digunakan dalam kondisi normal. Hal ini bisa terjadi karena Galaxy A52Gs menggunakan chipset Snapdragon serta layar AMOLED yang dikenal hemat daya.

Selain kapasitas baterainya, fitur pengisian dayanya pun tergolong standar karena hanya memiliki daya 25 W saja. Sedangkan untuk casnya sendiri hanya berdaya 15W. Dengan kekuatan daya ini, maka waktu pengisian baterai akan menjadi lama dan tidak secepat merk yang lainnya.

7. Chipset Snapdragon 778G

Untuk memberikan kinerja yang responsif dan cepat, Samsung memutuskan untuk menggunakan chipset Snapdragon 778G. Jika dibandingkan dengan Galaxy A52 5G regular, spesifikasi dan performa ponsel ini memang meningkat tajam. Sebagai chipset yang diproduksi dengan teknologi 6nm, Snapdragon mampu memberikan performa yang cepat namun dengan efisiensi daya yang hemat.

Dalam pemakaiannya, Qualcomm Kryo 670 mampu meningkatkan performa CPU sebanyak 40%. Sedangkan untuk proses renderingnya, chipset ini mampu melakukannya lebih cepat 40% dibandingkan generasi sebelumnya. Dengan chipset ini, performa Samsung Galaxy A52s 5G memang menjadi lebih baik dan cepat. Namun, jika dibandingkan dengan para pesaingnya, chipset ini masih kalah unggul, apalagi banyak yang sudah menggunakan Snapdragon 888.

8. Menggunakan Pelindung Corning Gorilla

Selain tahan terhadap debu dan air, Galaxy A52s 5G ternyata juga memiliki ketahanan yang luar biasa di bagian layarnya. Dengan menggunakan Gorilla Glass 5, layar ponsel akan aman dari goresan berbagai macam benda. Bahkan, jika pengguna memutuskan untuk tidak menggunakan tempered glass sekalipun, layar akan tetap aman dan bertahan hingga waktu yang lama!

Kelebihan lain dari Gorilla Glass 5 adalah mampu menjaga layar ponsel meskipun ponsel tersebut jatuh dari ketinggian 1.2 meter. Mungkin bagian lagian akan tergores, namun tidak dengan layarnya. Jadi, bagi yang ceroboh dan sering menjatuhkan ponselnya, ini merupakan ponsel yang layak dipertimbangkan.

9. Mendukung Jaringan 5G

Untuk mendukung kecepatan dalam berkomunikasi, banyak operator yang kini telah merilis jaringan 5G. Untungnya, Samsung mendukung perkembangan tersebut dengan memiliki jaringan terhadap 12 pita jaringan yang sudah digunakan di Indonesia maupun di negara lain. Saat ini, Samsung sendiri telah mendukung dua pita jaringan yang sudah digunakan di Indonesia yaitu n3 pada indosat serta n40 pada Telkomsel.

Setelah mengetahui berbagai spesifikasinya, banyak yang bertanya-tanya mengenai harga dari Samsung Galaxy A52s 5G. Untuk bisa mendapatkan 1-unit ponsel ini, maka konsumen harus merogoh kocek sebesar Rp 6.500.000.

Pertanyaan berikutnya adalah dengan harga tersebut, apakah Samsung Galaxy A52s 5G ini layak dibeli? Melihat performa dan harganya, maka ponsel ini memang layak dibeli, terutama untuk para pecinta Samsung. Namun, bagi yang ingin performa lebih baik dan cepat, maka ada beberapa merk lainnya yang mampu memberikan kinerja yang lebih baik ponsel Samsung ini, namun dengan harga yang sama.

Itulah sekilas mengenai spesifikasi Samsung Galaxy A52s 5G yang perlu diketahui para calon pembeli. Secara keseluruhan, ponsel ini cocok bagi mereka yang suka dengan gaya anak muda karena desainnya unik dan berbeda dari Samsung yang lainnya. Selain itu, ponsel ini tergolong tangguh karena menggunakan chipset Snapdragon 888 serta Gorilla Glass 5 yang akan menjaga layar dari berbagai bahaya.